Assallamualaikum wr wb Jakarta Feb 2017
Idle Speed Control Valve |
Idle Speed Control valve atau biasa disebut dengan Idle Air Control atau Idle Speed Motor, merupakan part yang mendeteksi/mengendalikan suplai udara ke intake manipold pada saat putaran idle ( langsam ). Sensor ini bisa beerupa solenoid, motor listrik atau bekerja sesuai dengan suhu air pendingin.
Pada postingan sebelumnya kita sudah mengetahui tentang "SENSOR-SENSOR PADA TOYOTA AVANZA". Kali ini saya akn mencoba membahas mengenai
Idle Speed Control Valve Sensor (ISC SEÑSOR).
Cara mengetes ISC normal atau tidak :
PENGUJIAN 1
(memanfaatkan kerja Power Steering Oil Pressure Switch)
1. Mesin dalam kondisi nyala dan IDLE (langsam) …
2. Pastikan semua lampu, tape, AC, dll dalam kondisi OFF (tidak digunakan).
3. Perhatikan jarum RPM pada dashboard dengan sangat teliti,
4. Gerakkan Steer (terserah enaknya ke arah mana)…
5. Perhatikan gerakan jarum RPM
ISC NORMAL: Jarum akan bergerak turun sedikit ketika steer diputar, kemudian kembali mendekati ke posisi semula.
ISC TIDAK NORMAL: Jarum anteng2 aja…, atau malah bergerak tidak karuan.
PENGUJIAN 2
(memanfaatkan kerja RPM signal dan Crank Angle Sensor)
1. Mesin dalam kondisi nyala dan IDLE (langsam) …
2. Pastikan semua lampu, tape, AC, dll dalam kondisi OFF (tidak digunakan).
3. Perhatikan jarum RPM pada dashboard dengan sangat teliti,
4. Nyalakan lampu besar (head lamp)
5. Perhatikan gerakan jarum RPM
ISC NORMAL: Jarum akan bergerak turun sedikit ketika headlamp dinyalakan, kemudian kembali mendekati ke posisi semula.
ISC TIDAK NORMAL: Jarum anteng2 aja…, atau malah bergerak gak karuan.
Cara memperbaiki ISC Sensor dapat dilihat pada "RPM TOYOTA AVANZA NAIK TURUN".
Demikian informasi dari saya. Semoga bermanfaat.
0 komentar:
Post a Comment